
Mudik merupakan
hal yang umum dilakukan masyarakat Indonesia menjelang hari raya. Tujuannya tak
lain adalah untuk bersilaturahmi dengan keluarga di kampung halaman. Guna
memastikan mudik aman sampai tujuan
dan Anda bisa bersilaturahmi, kini hadir asuransi perjalanan khusus mudik.
Seberapa pentingkah asuransi perjalanan untuk mudik tersebut? Berikut
ulasannya.
Perlindungan pembatalan perjalanan
Ada banyak cara
yang dapat dilakukan untuk melakukan perjalanan mudik, mulai dari menggunakan
transportasi umum hingga kendaraan pribadi. Ketika menggunakan transportasi
umum, terkadang kondisi cuaca atau hal lainnya bisa menyebabkan pembatalan
perjalanan. Asuransi perjalanan ini akan memberikan perlindungan saat hal
tersebut terjadi.
Perlindungan
yang diberikan berupa penggantian biaya perjalanan yang telah dibayarkan
tertanggung. Tak sampai di situ, ketika menggunakan pesawat dan terjadi
keterlambatan penerbangan, pemilik polis juga akan diberikan biaya kompensasi.
Perlindungan ini tentu akan membuat Anda lebih tenang saat melakukan perjalan
mudik, kan?
Perlindungan kesehatan selama perjalanan
Berbagai hal bisa
terjadi ketika Anda melakukan perjalanan mudik, salah satunya masalah
kesehatan. Ketika terjadi keadaan darurat medis saat di perjalanan, entah itu sakit
maupun kecelakaan, asuransi perjalanan akan memberikan biaya pertanggungan
untuk evakuasi dan repatriasi medis kepada pemilik polis.
Perlindungan kecelakaan
Tentu tidak ada
orang yang ingin mengalami kecelakaan ketika melakukan perjalanan mudik. Meski
demikian, risiko terjadi kecelakaan tetaplah ada. Namun, jika Anda memiliki
asuransi perjalanan dan mengalami kecelakaan, maka Anda akan diberikan biaya
pertanggungan untuk perawatan medis ataupun uang santunan, khususnya kematian.
Perlindungan terhadap barang bawaan
Barang rusak
atau hilang selama perjalanan mudik tentu akan sangat merugikan. Oleh sebab
itu, asuransi perjalanan menjamin keamanan barang bawaan Anda dengan memberikan
biaya penggantian jika barang yang dipakai atau dibawa mengalami kerusakan atau
kehilangan. Hal tersebut tentu akan membuat Anda menjadi lebih tenang.
Demikian beberapa manfaat yang diberikan asuransi
perjalanan guna menjamin perjalanan mudik Anda tetap nyaman dan aman sampai
tempat tujuan. Asuransi mudik dari MSIG bisa Anda pilih sebagai perlindungan
mudik Anda. Selain harga preminya yang terjangkau, cara pendaftarannya pun
cukup mudah. Anda hanya perlu mengunjungi laman msigonline.co.id untuk membeli
polis.
sangat bermanfaat post nya
ReplyDeletejangan lupa mampir ketempat kami di https://www.hartacod.com merupakan situs situs poker online , judi poker online agen poker online terpercaya di Indonesia yang ada di Indonesia pada saat ini.